Minggu, 30 Maret 2014

KONSEP PENALARAN ILMIAH DALAM KAITANNYA DENGAN PENULISAN ILMIAH (Tulisan 1)

Penalaran adalah suatu metode cara berpikir yang sistematis dan logis untuk mendapatkan keputusan dalam memecahkan masalah. Sedangkan Karya ilmiah atau penulisan ilmiah adalah sebuah penelitian yang menggunakan metode tertentu untuk mendapatkan atau memperoleh sebuah keputusan , dimana kebenarannya harus dapat diperanggungjawabkan. Dalam penalaran terdapat 2 jenis, yaitu:
1.      Penalaran induktif : adalah suatu metode berpikir dari hal yang bersifat khusus menjadi bersifat umum.
2.      Penalaran deduktif: adalah suatu penarikan kesimpulan dari hal yang bersifat khusus umum kepada hal yang bersifat khusus.
Jadi konsep penalaran ilmiah adalah cara berpikir yang sistematis dan logis yang menggunakan dua jenis penalaran yaitu penalaran induktif dan penalaran deduktif. Dalam berpikir logis, peneliti mengkesampingkan unsure emosi, sentimen pribadi atau kelompok. Dengan adanya konsep tersebut, dapat memudahkan peneliti dalam melakukan penulisan ilmiah karena didasarkan oleh fakta, pengamatan, dan pendapat para ahli. Oleh karena itu, dalam menyusun penelitian ilmiah diperlukan metode berpikir keilmuan yang menggabungkan penalaran induktif dan deduktif.
Metode berpikir keilmuan itu sendiri ditandai dengan adanya:
1.      Argumentasi teoritik yang benar, sahih dan relevan.
2.      Dukungan fakta empirik.
3.       Analisi kajian yang mempertautkan antara argumentasi teoritik dengan fakta empirik terhadap permasalahan yang dikaji.

SUMBER:
Hadi27.Tanpa Tahun.”Penalaran dalam Penulisan Karya Ilmiah”.Dalam http://hadi27.wordpress.com/penalaran-dalam-penulisan-karya-ilmiah/
Susilawati, nur.2013.”Penalaran induktif, Tulisan ilmiah dan Karangan Ilmiah”.Dalam http://nursusilawati23.blogspot.com/2013/01/penalaran-induktif-tulisan-ilmiah-dan.html
Kurniawan, agung.2012.”Defenisi Penalaran”.Dalam http://agungrastafun.blogspot.com/2012/03/definisi-penalaran.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar